Rabu, 13 Maret 2013

Trend Rambut Terbaru 2013



     Trend rambut terbaru wanita ditahun 2013 diperkirakan masih berkisar pada variasi model - model rambut pendek. Sebagian besar wanita berpendapat bahwa model rambut pendek akan membuat rambut terlihat lebih elegan dan menarik. Beberapa tren rambut terbaru di tahun 2013 diantaranya adalah :

  • Gaya Rambut Pendek Dengan Potongan Asimetris


Potongan ini memberi kesan pemakainya memiliki sifat berani dan trendi. Gaya yang muncul di era 80-an ini kini bangkit kembali dan dipakai oleh beberapa artis kenamaan seperti Madonna dan Cyndi Lauper. Sebelum memakai gaya ini, kamu perlu percaya diri banget mengingat model rambut ini berkarakter berani dan elegan.

  • Gaya Rambut Retro


Gaya rambut retro ini kembali menjadi tren di tahun 2013, dengan memberikan sedikit sentuhan modern. Gaya retro di tahun 2013 ini memiliki tata rambut penuh pada bagian mahkota dan poni yang terlihat lebih panjang. Selain itu model pixie era 60-an menjadi pilihan lain gaya retro di tahun 2013 ini.


  •        Gaya rambut Bob


Pada trend rambut wanita di tahun 2013 ini, diperkirakan rambut bob masih eksis. Kamu bisa memilih gaya bergelombang yang memberi kesan vintage. Yang terpenting disini kamu jangan ragu untuk bereksplorasi dengan model rambut bob ini karena model rambut bob ini bakal jadi trend paling dominan di tahun 2013 ini.


Selain ketiga gaya rambut pendek di atas, gaya rambut pendek dengan ‘messy look’ atau tatanan rambut berantakan juga akan menjadi tren pada tahun ini. Agar terlihat lebih feminin ketika menghadiri acara formal, Anda bisa menambahkan aksesori rambut, seperti bando atau bandana dengan dengan aksentuasi kristal. Selain itu, bisa diakali juga dengan sasak atau ikal buatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar